Profil

Bengkel Tahfidz merupakan salah satu bidang aktifitas keagamaan dari Yayasan Robwatul Jannah Banyumas, dimana yayasan tersebut berdiri pada hari selasa, tanggal 29 Juni 2021 pukul 13.45 dihadapan notaris Imarotun Noor Hayati, S.H. yang berkedudukan di Purwokerto Kabupaten Banyumas Provinsi Jawa Tengah. Yayasan Robwatul Jannah Banyumas sendiri berkedudukan di Jalan Pamujan Selatan Blok II No. 409 RT 01 RW 10 Kelurahan Teluk Kecamatan Purwokerto Selatan Kabupaten Banyumas Provinsi Jawa Tengah.

Salah satu aktifitas dari Yayasan ini adalah Asrama Bengkel Tahfidz Alquran yang berkedudukan di Pamujan RT 08 RW 10 Kel. Teluk Kec. Purwokerto Selatan Kab. Banyumas. Asrama ini digunakan untuk kegiatan Tahfidz Al-Quran (menghafal Al-Quran) dan sudah memiliki santri mukim didalam asrama sebanyak 10 santri, terdiri dari 4 santri putra dan 6 santri putri dan dibimbing oleh 1 ustadz dan 1 ustadzah.

Misi dari Bengkel Tahfidz ini adalah menciptakan para penghafal Al-Quran dengan program takhossus al-qur’an. Selain itu juga mengadakan simakan secara berkala yang menghadirkan calon-calon hafidz dan huffadz dari luar asrama Bengkel Tahfidz.